Cara mengelola UANG GAJI 4 JUTA tapi BISA PUNYA ASET RUMAH, EMAS DAN SAHAM

SB30 – Sahabat entrepreneur, salam hebat luar biasa! Selamat datang di channel Success Before 30.

Anda mungkin tidak pernah terpikir sama sekali tentang hal ini.

“Pak, apa mungkin hanya dengan gaji 4 juta? Sedangkan saya ini punya banyak tanggungan, saya punya anak dan istri.”

Siapa bilang tidak bisa?

“Loh pak, saya saja yang punya gaji 10 juta per bulan tidak punya aset properti kok!”

Itu artinya, anda bukan penonton setia channel Success Before 30. Di channel ini, uang 27 ribu pun bisa jadi modal nikah. Uang 12 ribu pun bisa punya gudang. Silahkan anda tonton video-video saya sebelumnya.

Channel ini memang channel yang unik. Kami selalu menghargai uang, meskipun nominalnya kecil. Pasalnya, uang kecil juga bisa menjadi uang besar. Itulah ciri khas channel SB30.

“Kok bisa pak, dengan gaji 4 juta bisa punya rumah, tabungan emas dan saham?”

Saya akan bongkar habis caranya di video kali ini.

Cara yang pertama adalah cari rumah ‘RSS’.

Yang paling penting adalah memiliki aset properti alias Rumah Sangat Sederhana. Carilah yang cicilannya sekitar 1 juta per bulan. Anda bisa mencicilnya selama 20 tahun.

Mungkin harga rumah tersebut saat ini 240 juta Rupiah. Jika anda cicil 1 juta per bulan, itu masih masuk akal. Dan hal seperti ini masih bisa anda  temui di seluruh Indonesia.

Anda tinggal cari ‘Rumah Sangat Sederhana’ di sekitar anda melalui Google. Rumah tersebut memang diperuntukkan untuk para karyawan bergaji UMR, pekerja pabrik atau para reseller yang memiliki penghasilan sebanding dengan UMR.

Benarkah rumah tersebut bisa dicicil 1 juta per bulan? Tentu saja. Dan uang 1 juta ini hanyalah 25% dari penghasilan anda.

Saya disini tidak ‘merampok’ uang 4 juta milik anda. Namun saya disini hanya mengajarkan bagaimana cara untuk menyisihkan 25% dari penghasilan anda langsung menjadi aset properti. Jadi, pastikan uang 1 juta tersebut tak bisa diapa-apakan lagi selain untuk mencicil properti. Dan uang selebihnya yang 3 juta bisa anda gunakan untuk biaya hidup.

 

Kemudian cara yang kedua adalah menabung emas.

Kemudian disini saya ‘minta’ lagi 5% dari penghasilan anda untuk disisihkan ke saham dan emas. saya minta anda konsisten menabung 100 ribu setiap bulannya. Silahkan klik link Tamasia ini :

www.menabungemas.com

silahkan daftarkan diri anda disitu. Dengan begitu, anda bisa menabung emas 100 ribu per bulan secara langsung.

 

Kemudian cara yang ketiga adalah menabung saham 100 ribu.

Sahamnya apa saja? Itu terserah anda. Yang terpenting, anda konsisten menabung saham 100 ribu Rupiah per bulan. Ketika anda konsisten melakukannya sama seperti ketika menabung emas, maka memiliki aset hanya dengan gaji UMR itu menjadi hal yang masuk akal.

Apabila anda ingin menabung saham, maka anda harus membuka rekening di sekuritas. Dengan begitu, anda akan bisa menabung emas dan saham.

Ketika anda menabung saham senilai 100 ribu Rupiah per bulan, let’s say harga saham tersebut adalah 10 ribu Rupiah. Itu artinya, anda sudah bisa menabung 10 lot. Anda sudah bisa memulai hanya dengan 10 lot.

Misalkan satu lembar saham harganya 100 Rupiah, maka 1 lot sama dengan 10 ribu. Cobalah menabung secara konsisten 10 lot setiap bulannya, itu artinya anda menabung 1000 lembar saham per  bulannya. Dan lama kelamaan, saham anda akan menjadi bukit.

Terlebih jika suatu saat harga saham tersebut meningkat drastis, maka anda akan mendapatkan keuntungan yang luar biasa.

Lalu, tahukah anda darimana hitungan tabungan 1,2 juta saham? Itu artinya anda hanya perlu menyisihkan 30% dari penghasilan 4 juta anda per bulan. 30% jika dikalikan 4 juta itu hasilnya adalah 1,2 juta.

Jadi, anda bisa menyisihkan 30% penghasilan anda untuk menabung sehingga bisa mendapatkan ketiga jenis aset itu tadi. Maka, 70% sisanya masih bisa anda gunakan untuk biaya hidup. Tentunya apabila anda tidak memiliki masalah keuangan yang lain.

Jika anda mau memaksa diri anda untuk rajin menabung, saya jamin anda pasti bisa mendapatkan ketiga jenis aset itu tadi.

“Ah, Pak Chandra bisanya hanya teori saja!”.

Teori itu datang darimana? Tentunya dari praktek. Tinggal anda mau melakukan atau tidak. Ini adalah ilmu yang masuk akal, bukan ilmu yang abal-abal.

Jika anda konsisten menabung 10 lot setiap bulannya, niscaya beberapa tahun ke depan tanpa anda sadari, anda akan memiliki portofolio aset yang luar biasa. bisa jadi, aset tersebut nantinya bisa anda jual kembali untuk biaya pendidikan anak anda. Atau bahkan tabungan pensiun mandiri anda 10 tahun dari sekarang.

Yang perlu anda garisbawahi, orang yang hebat itu bukanlah yang bisa menghasilkan uang. Akan te tapi mereka yang pandai mengelola dan menyisihkan uang anda untuk dijadikan aset.

Sahabat entrepreneur, demikian pembahasan topik saya kali ini. Tips kali ini memang sangat sederhana, namun akan menjadi powerful jika anda terapkan dengan baik dan niscaya anda bisa meraih kebebasan finansial. Semoga pembahasan kali ini bisa menginspirasi anda dan bermanfaat untuk anda.

Silahkan anda share pada teman-teman anda. Mungkin mereka tidak mendapatkan pelajaran ini dari orang tuanya, namun mereka justru mendapatkannya dari channel ini. Untuk lebih lengkapnya, anda bisa baca di buku saya ‘Success Before 30’.

Semoga video kali bermanfaat. Sukses selalu, dan salam hebat luar biasa!!

 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url