10 Cara Unik Agar Nama Anda dan Bisnis Anda Menjadi Terkenal (Eps. 1)

10 Cara Unik Agar Nama Anda dan Bisnis Anda Menjadi Terkenal (Eps.1)

 

Di dunia yang sibuk ini, rasanya sangat penting untuk menemukan cara unik bagi anda dan bisnis anda agar terlihat lebih menonjol daripada yang lainnya.

Menjual diri dan bisnis anda mungkin tampak seperti tugas yang menakutkan. Tetapi ada banyak cara untuk menyelesaikan tugas tersebut. Tentu saja, memiliki media sosial adalah salah satu hal terpenting yang bisa anda lakukan. Tetapi ada juga begitu banyak orang yang menggunakan berbagai situs lainnya.

Ada pilihan selain Twitter, Facebook dan Instagram yang bisa membantu anda dan bisnis anda ditemukan konsumen atau klien. Kemudian pada saatnya, anda bisa menjual produk anda. Meskipun tidak ada rencana pemasaran/marketing plan yang 100% dijamin berhasil, berikut ini adalah beberapa cara unik untuk membuat nama anda terkenal di dunia sehingga berpotensi untuk menjual barang anda lebih banyak dan menemukan pelanggan baru..! Berikut ini adalah poin pertama sampai poin kelima :

 

1. Mulailah dari daerah lokal

Ada baiknya jika anda memiliki impian untuk mendominasi pasar dunia. Tetapi sebelum anda mencapainya, mulailah dari komunitas anda. Temukan cara untuk membuka koran lokal anda. Baik melalui siaran pers, halaman acara atau iklan. Bicaralah dengan perwakilan iklan koran untuk melihat jenis penawaran yang bisa anda dapatkan untuk beriklan sesuai anggaran anda untuk tetap terlihat di mata publik.

Event apa saja yang dimiliki komunitas anda? Apakah ada penggalang dana lokal yang mencari sponsor atau doorprize? Cobalah mencari tahu bagaimana cara terlibat dengan keduanya. Maka produk serta nama anda pasti akan muncul di depan para pelanggan potensial.

Bergabunglah dengan Kamar Dagang atau aliansi bisnis setempat di daerah anda. Apakah ada organisasi profesional di kota anda? Cobalah cari tahu, kemudian bergabung! Salah satu cara terbaik untuk dikenal masyarakat adalah terlibat secara aktif dengan orang-orang perdagangan yang membuat perputaran bisnis di kota terus berjalan.

 

2. Menghadiri konferensi

Salah satu cara terbaik untuk bertemu orang-orang yang memiliki hasrat yang sama dengan anda adalah dengan menghadiri konferensi. Hal ini juga bisa memberi anda semangat dan inspirasi. Konferensi memungkinkan anda menjalin jaringan dengan pemilik bisnis lainnya dan memberi anda kesempatan mendapatkan pelanggan baru. Jika memungkinkan, carilah cara untuk berpartisipasi dalam konferensi sebagai panelis atau presenter, bukan hanya menghadiri. Kesempatan ini akan menempatkan anda dan produk anda menjadi pusat perhatian bagi dunia.

 

3. Berikan presentasi atau pidato

Jika anda memiliki bisnis sendiri, mungkin anda memiliki keahlian yang memberi anda perspektif unik tentang produk anda. Bagikan perspektif itu dengan orang lain. Cari tahu apakah ada dewan humaniora di negara anda yang mencari pembicara. Atau hubungi perpustakaan setempat dan organisasi nirlaba lainnya untuk berbicara dengan anggotanya.

 

4. Kembangkan sesuatu yang baru

Sebagai pemilik bisnis, anda pasti tahu persis apa yang terjadi di industri anda. Jadi anda pasti mengetahui apakah anda memiliki sesuatu yang baru dan unik untuk ditawarkan kepada dunia. Bahkan jika anda tidak menemukan ide pada saat ini, tetaplah bekerja sampai anda menemukan satu hal yang belum pernah dilakukan orang lain. Lalu, kerjakan dan bagikan info bisnis anda pada dunia dengan menghubungi situs berita yang membagikan kisah anda seperti talkshow di TV agar bisnis kecil anda dapat ditemukan konsumen. Berinovasi akan membantu bisnis dan nama anda makin dikenal oleh dunia.

 

5. Berikan produk secara gratis

Salah satu cara terbaik untuk membuat orang tertarik dengan apa yang anda tawarkan adalah memberikan sesuatu. Tidak harus produk anda, meski sebenarnya lebih baik begitu. Giveaway bisa menjadi cara yang efektif untuk membuat orang memasuki pintu toko anda atau mengunjungi situs web anda.

Pertimbangkan untuk memberikan barang yang berguna dengan mencantumkan logo anda di barang tersebut. Seperti : Buku tulis, bolpoin, kalender, gelas, bola, dll. Hal ini akan membuat bisnis anda melekat di dalam pikiran mereka. Apapun yang anda berikan, ketahuilah bahwa konsumen mengetahui niat baik anda dan mungkin akan membalas anda dengan membeli produk anda lebih banyak.

Sekian artikel tentang 10 Cara Unik Agar Nama Anda Menjadi Terkenal episode pertama, yaitu poin nomor 1 sampai dengan nomor 5.  Simak kelanjutannya pada artikel berikutnya.

Related :  10 Cara Unik Agar Nama Anda dan Bisnis Anda Menjadi Terkenal (Eps.2)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url