Berhenti Membandingkan Diri Anda dengan Pesaing. Mulailah Menyempurnakan Diri Anda..!

Berhenti Membandingkan Diri Anda dengan Pesaing. Mulailah Menyempurnakan Diri Anda..!

Kita berusaha keras secara profesional. Persaingan di dunia bisnis itu sangat sengit. Bahkan, kita sering membandingkan diri kita dengan kompetitor di setiap kesempatan.

Tetapi, disini saya akan menyuruh anda untuk berhenti. Hentikan kebiasaan suka membandingkan. Perbandingan tidak memberikan manfaat apapun untuk anda maupun pesaing anda. Sama seperti ketika anda tidak menyukai seseorang yang tidak mengenal anda. Hal itu hanya menyakitkan anda.

Terkait: Mengapa Anda Harus Fokus pada ‘Perbedaan’ dan ‘Menjadi Lebih Baik’, Bukan ‘Lebih Segalanya’

Energi emosional adalah hal yang membuat kita hebat. Ini adalah darah, keringat dan air mata yang kita alami saat mengejar hasrat terdalam dan impian kita. Senyum yang datang saat anda mendapatkan hasil penjualan atau ego yang tercoreng. Ini adalah gambaran dari hasrat untuk menginginkan sesuatu yang lebih dan terus maju.

Hal ini juga bisa sangat menguras tenaga dan merusak pikiran, jika anda tidak fokus pada energi emosional positif. Jangan menyabotase diri anda dengan menguras energi emosional karena apa yang dilakukan orang lain lebih baik dari anda.

Diri anda membutuhkan energi emosional positif  lebih besar dari pesaing anda.  Anda membutuhkan passion, serta kreativitas untuk terus maju. Kompetisi akan menguras tenaga dan pikiran anda. Dan pada akhirnya, diri anda akan kehilangan waktu untuk beristirahat.

Ya, penting untuk mengetahui pasar anda dengan baik dan yang lainnya berkompetisi di tempat anda berbisnis. Namun tetaplah berbisnis disana. Miliki pengetahuan yang konkret. Tetapi jangan khawatir dengan penjualan kuartalan mereka, seberapa besar pesta liburan mereka, ataupun klien baru yang mereka dapatkan. Kenyataannya adalah bahwa ada cukup bisnis di luar sana untuk semua orang. Jika anda tidak percaya, tanyakan pada diri anda : Bagaimana cara anda agar memiliki basis konsumen yang lebih besar?

Mereka ada di luar sana. Disinilah energi anda perlu dihabiskan. Disinilah tempat dimana anda harus fokus pada keahlian anda. Fokuslah pada value anda, produk atau layanan anda dalam dunia bisnis.

Luangkan waktu untuk mendengarkan apa yang pelanggan dan klien setia anda katakan.

Sehingga anda dapat secara konsisten menyempurnakan apa yang anda lakukan. Fokuslah pada strategi pemasaran yang inovatif, closing sales, jaminan kepuasan dan penjangkauan bisnis baru.

Yang terpenting, gunakan pikiran positif untuk melindungi energi emosional anda. Sikap syukur merupakan pondasi untuk menang. Pikirkanlah apa yang anda miliki dan apa yang anda lakukan dengan sangat baik. Fokuslah pada konsumen yang sudah menyukai apa yang anda lakukan, dan tunjukkan betapa anda menghargai mereka.

Satu hal yang saya putuskan, bahwa ini “harus dilakukan” di dunia profesional adalah saya harus membangun hubungan dengan banyak orang. Baik pendatang baru maupun hitter berat. Saya melakukan apa yang harus saya lakukan. Pasti membutuhkan banyak keberanian untuk melakukannya, tapi hal ini bermanfaat. Saya memperkenalkan diri, mengucapkan selamat atas kesuksesan mereka dan meminta nomor telepon untuk kenyamanan mereka.

Beberapa orang benar-benar menjadi mentor untuk saya. Saya sangat menyarankan orang lain untuk melakukan hal yang sama. Perlu waktu untuk menjangkau orang-orang yang memiliki banyak pengalaman bisnis. Anda akan terkejut melihat betapa banyak orang yang akan ‘mengulurkan tangan’ kepada anda. Kompetitor anda pun juga akan penasaran dengan anda.

Pikirkan pilihan alternatif saya. Saya bisa menghabiskan jumlah energi yang sama atau bahkan kurang untuk melihat semua orang di perusahaan saya. Dan menilai bagaimana saya bisa mengalahkan, melampaui atau bahkan membeli bisnis orang lain. Gagasan ini tidak akan memungkinkan saya mendapatkan bimbingan dan nasihat penting yang saya dapatkan selama ini. Pemikiran seperti ini juga membuat anda menjadi target yang lebih besar kemungkinannya untuk dijatuhkan.

 Dalam dunia bisnis, anda harus berusaha membangun jembatan untuk sukses, bukan menjadi penghalang kesempatan orang lain untuk berbisnis.

Karena pencapaian ini, saya diundang ke sebuah event untuk mendengar mentor saya berbicara. Dimana saya bisa belajar wawasan berharga untuk dimasukkan ke dalam bisnis saya sendiri.

Tidak masalah bisnis apa yang anda tekuni. Yang terpenting : 

Fokuslah pada apa yang anda lakukan dengan baik.

Ada cukup banyak lahan bisnis yang bisa ditempati oleh semua orang. Fokuslah pada pembentukan sekutu dan menyempurnakan keahlian anda, daripada menggulingkan pesaing anda..! Anda membutuhkan energi dan keahlian lebih banyak dari pesaing anda.

Sukses untuk anda, salam hebat luar biasa..!!

 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url