Sukses dan Gagal Sama Sama Membutuhkan Pengorbanan
Klik disini untuk melihat di YouTube
Sahabat entrepreneur, salam hebat luar biasa..!! Pada episode kali ini saya akan membahas tentang orang sukses dan orang gagal lagi. Judulnya adalah : “Sukses dan Gagal Sama Sama Membutuhkan Pengorbanan”.
Baik sahabat entrepreneur, jadi sebetulnya sukses dan gagal itu sama-sama membutuhkan pengorbanan. Tahukah anda, bahwa bukan hanya sukses yang butuh pengorbanan. Gagal itu juga membutuhkan pengorbanan. Sama-sama butuh pengorbanan. Tetapi perbedaannya dimana? Kalau sukses, pengorbanannya adalah sebelum anda sukses. Jadi anda harus berkorban dan berjuang. Setelah anda sukses, anda tinggal menikmati hasilnya.
Sedangkan orang gagal, pengorbanannya adalah setelah anda gagal. Jadi setelah anda gagal, anda akan merasakan pengorbanan. Jadi maksudnya bagaimana? Maksudnya adalah kalau di usia muda anda tidak berjuang, tidak berkorban, tidak berani bekerja lebih keras, dan tidak berani rajin, maka masa tua anda akan susah nantinya.
Saya beri contoh cerita tentang diri saya sendiri yang sudah saya bahas di buku Badai Pasti Berlalu. Di usia 12 tahun, saya sudah mulai bekerja. Saya bekerja di toko milik paman saya. Pada usia 17 tahun, saya sudah mulai membayar uang sekolah saya sendiri. Saya sudah tidak meminta uang orang tua ketika berusia 17 tahun. Bahkan saat usia saya 19 tahun, saya sudah membantu menafkahi keluarga. Membantu menafkahi adik-adik saya, membantu pengeluaran keluarga dan sebagainya. Kisah lengkapnya bisa anda baca di buku Badai Pasti Berlalu.
Pada waktu itu, saya sama seperti anak muda pada umumnya. Pasti yang namanya anak muda di kota besar itu juga ingin main. Mereka juga ingin memiliki kehidupan anak remaja. Bukan berarti saya tidak ingin bersenang-senang. Tetapi, mengapa saya memilih untuk bekerja? Karena kondisi dan keadaan saat itu. Sehingga tidak memungkinkan saya bisa senang-senang seperti anak seusia saya.
Akhirnya, kehidupan saya sewaktu remaja saya isi dengan bekerja dan mencari uang. Kalau tidak, saya tidak bisa melanjutkan sekolah. Singkat cerita seperti itu.
Pengorbanan yang saya lakukan cukup besar.
Karena apa? Yang namanya anak muda pasti sukanya having fun, main-main, lagi senang-senangnya sama teman. Tetapi saya tidak seperti anak muda pada umumnya. Jadi, saya lebih memilih untuk membangun masa depan saya. Di masa-masa tersebut tentu banyak pengorbanan yang harus saya lakukan. Saya tidak punya kehidupan seperti anak muda pada umumnya waktu itu. Jadi otomatis, pengorbanan tersebut tentu terbayar.
Alhasil, channel ini dibuat pada waktu saya berusia 30 tahun. Hasil pengorbanan saya tidak sia-sia. Dan akhirnya pada usia 30 tahun saya bisa mencetak 1 juta US Dollar, atau senilai lebih dari 10 milyar. Banyak orang bertanya-tanya : “Kok bisa sih di usia 30 tahun mencetak uang sebanyak itu? Mencetak prestasi sebesar itu?”
Saya kembalikan ke kisah saya 13 tahun sebelum saya berusia 30 tahun. Yaitu, apa pengorbanan yang sudah saya lakukan? Apa perjuangan yang sudah saya lakukan? Saya melakukan apa yang anak muda tidak lakukan. Saya melakukan apa yang teman-teman saya tidak lakukan. Dan saya melakukan pekerjaan yang dilakukan oleh orang berusia 30 tahun ke atas. Saya sudah melakukannya di usia 17 tahun.
Banyak anak muda yang santai-santai, enjoy, masih meminta uang pada orang tua karena orang tuanya kaya dan masih bisa menafkahi dirinya. Tetapi, “saya melakukan pekerjaan yang tidak dilakukan oleh anak-anak pada umumnya”. Itulah sebab mengapa hasil kesuksesan setelah berusia 30 tahun itu bisa saya raih.
Bedanya dengan orang gagal adalah : masa mudanya digunakan untuk having fun. Santai-santai, enjoy, setiap hari tidak tahu hidupnya digunakan untuk apa. Bangunnya jam 11 siang, tidurnya jam 4 pagi. Banyak anak muda seperti itu. Kerjaannya menonton sinetron, jadi tidak tahu kerasnya hidup. Akhirnya ketika dia sudah mendapatkan masalah badai kehidupan, ketika sudah berusia 25-30 tahun, dia baru merasakan bahwa hidup itu keras.
Ternyata hidup itu tidak semudah ketika di usia muda.
Karena masa mudanya tidak diisi dengan sesuatu yang berkaitan dengan membangun masa depan. Akhirnya dia baru merasakan. Sekarang kita perhatikan, banyak orang di usia 40 tahun-50 tahun yang hidupnya masih galau. Mohon maaf bagi anda yang berusia 40-50 tahun yang baru menemukan channel ini sekarang.
Mungkin usia muda anda itu tidak diisi dengan hal-hal yang sifatnya ALL OUT atau maksimal. Banyak orang yang menderita ketika usia tua. Banyak orang yang stress. Baik itu dari segi finansial dan sebagainya di usia tua. Karena apa? Masa mudanya tidak dimanfaatkan dengan baik.
Oleh sebab itu sahabat entrepreneur, seperti judul kali ini. “Sukses dan gagal sama-sama butuh pengorbanan”. Anda ingin melakukan pengorbanan di depan atau pengorbanan di belakang? Pepatah Inggris mengatakan :
“Play now then pay later, or pay now then play later”
Maksudnya apa?
Anda bersenang-senang sekarang, lalu bersusah kemudian. Ataukah anda membangun habis-habisan sekarang, dan akhirnya anda bersenang-senang kemudian.
Manakah yang anda pilih? Jadi, anda yang menentukan. Anda mau bersenang-senang lalu membayar kemudian, atau membayar sekarang, lalu bersenang-senang kemudian?
Sahabat entrepreneur, tentunya nasehat yang saya berikan di tips kali ini, tidak lain dan tidak bukan tujuan saya cuma satu. Saya ingin membantu entrepreneur Indonesia menjadi lebih baik, menjadi lebih banyak. 1% penduduk Indonesia harus menjadi entrepreneur. Itu visi saya membangun channel ini. Supaya banyak anak-anak Indonesia dan generasi muda Indonesia yang bisa berwirausaha sejak usia dini atau semuda mungkin.
Jangan tergantung pada pemerintah, jangan tergantung pada orang tua, dan jangan tergantung pada perusahaan kalau mungkin anda ingin bekerja sebagai karyawan. Tapi sebisa mungkin, sedini mungkin anda harus bisa berwirausaha. Niscaya, anda akan jauh lebih sukses di usia muda.
Semoga bagi anda yang menonton channel ini bisa tergedor hati anda, bisa bekerja keras sedini mungkin. Supaya nanti di usia dewasa anda, di usia 40 atau 50 tahun ke atas hidup anda sudah nyaman. Hidup anda sudah tidak pusing lagi, terutama secara finansial. Dan hidup anda tidak perlu lagi berdarah-darah seperti ketika di usia muda.
Sekian tips dari saya untuk anda pada kesempatan kali ini. Dan saya doakan bagi anda yang saat ini sedang berjuang meraih impian anda, semoga impian anda menjadi kenyataan. Jangan lupa klik like dan comment yang positif. Saya akan senang sekali membacanya. Dan jangan lupa subscribe. Dengan demikian, anda bisa berbagi informasi positif ini kepada teman-teman anda. Dari saya, Chandra Putra Negara. Sukses untuk anda, salam hebat luar biasa..!!