Sering Membawa Pulang Pekerjaan? 3 Kemungkinan Buruk Ini Akan Menghampirimu
Pasti ada saat dimana Anda sebagai seorang tidak bisa menyelesaikan tugas-tugas ditempat kerja Anda. Hal ini membuat Anda mengambil keputusan untuk menyelesaikan pekerjaan Anda dirumah.
Well, segala hal yang Anda kerjakan perlu memiliki tempatnya masing-masing. Sebaiknya hindari untuk mencampuradukan kedua hal ini. Keseringan membawa pulang pekerjaan akan memberikan 3 kemungkinan buruk untuk Anda hadapi.
Kemungkinan Terburuk Adalah Anda Mengabaikan Keluarga
Apakah Anda bisa membedakan tugas rumah dan pekerjaan Anda? Usahakan sebisa mungkin menyelesaikan tugas ditempat kerja Anda. Membawa pulang pekerjaan Anda ke rumah hanya menyita waktu yang seharusnya Anda habiskan bersama keluarga. Saat Anda pulang dari bekerja, anak-anak mengharapkan sedikit waktu Anda sebagai orangtua.
Sesekali bolelah, namun bagaimana jika keseringan? Entah sadar atau tidak, hal ini membuatmu mengabaikan keluarga. Kemungkina terburuknya suatu saat Anda pun akan balik diabaikan, terutama oleh anak-anak Anda.
Anda Baru Saja Membawa Pulang Stress Dari Tempat Kerja
Pekerjaan sering membuat tingkatan stress seseorang meningkat. Membawa pulang pekerjaan sama dengan membawa pulang stress Anda ke rumah. Lalu siapa yang akan menjadi sasaran amarah Anda? Orang-orang dirumah, terutama anak-anak Anda. Tapi bagaimana jika membawa pulang pekerjaan adalah satu-satunya pilihan yang Anda punya. Kalau begitu, selesaikan pekerjaan Anda setelah anak Anda tertidur.
Anda Bisa Gagal Fokus
Membawa pulang pekerjaan tidak menjamin pekerjaan Anda akan selesai seperti yang Anda harapkan. Banyak hal dirumah yang harus Anda kerjakan, apalagi jika Anda seorang ibu rumah tangga. Hal ini tentu akan memecah konsentrasimu. Jadi masih yakin kalau membawa pulang pekerjaan adalah keputusan yang tepat?